Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DEBAT PILPRES 2024

Dicecar Soal IKN, Jawaban Cak Imin Ngambang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Jumat, 22 Desember 2023, 20:52 WIB
Dicecar Soal IKN, Jawaban Cak Imin Ngambang
Cawapres Nomor Urut 1 Muhaimin Iskandar/Rep
rmol news logo Cawapres Nomor Urut 1 Muhaimin Iskandar tampil memukau menjawab pertanyaan yang dilempar oleh panelis dalam debat yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, pada Jumat (22/12).     
 
Debat kali ini mengangkat tema ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
 
Saat sosok yang akrab disapa Cak Imin itu menjawab pertanyaan Cawapres Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka soal sikap terhadap Ibukota Nusantara (IKN), Ketua Umum PKB itu tampak gamang.
 
“Sementara fiskal yang dibutuhkan, kita harus pandai-pandai mengambil prioritas sekali lagi kita bukan setuju atau tidak setuju IKN, yang paling penting adalah prioritas ke pemerataan dan keadilan agar terbangun kota-kota,” jelas Cak Imin.
 
Keponakan Presiden Keempat RI Abdurrahman Wahid itu menilai banyak kota-kota di Kalimantan yang saat ini belum terbangun dengan baik akibat infrastruktur yang minim.
 
“Sehingga sarana air bersihnya terwujud Balikpapan kasihan, Banjarmasin kasihan, Pontianak kasihan. Karena apa? Kota-kota ini dalam waktu singkat bisa kita sulap menjadi lebih baik, karena apa? Fiskal yang kita sediakan dirataadilkan di masing-masing perkotaan,” bebernya.
 
“Terakhir bahwa perkotaan membutuhkan pendanaan kita harus libatkan investasi swasta yang kita beri kepercayaan lebih baik lagi,” tandasnya.
 
Debat dipandu dua moderator dari stasiun televisi pemegang hak siar, yakni Alfito Deanova dari Trans Corp, dan Liviana Cherlisa dari Kompas TV. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA