Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kejagung Klarifikasi Isu Celine Evangelista Punya Kedekatan dengan ST Burhanuddin

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 04 November 2023, 16:50 WIB
Kejagung Klarifikasi Isu Celine Evangelista Punya Kedekatan dengan ST Burhanuddin
Celine Evangelista bersama Sruningwati Burhanuddin yang merupakan istri Jaksa Agung ST Burhanuddin/Net
rmol news logo Nama artis Celine Evangelista menjadi buah bibir. Dia disebut-sebut terkait dalam sidang perkara kasus korupsi tambang di WIUP PT Antam, Blok Mandiono, Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) di Pengadilan Negeri Kendari pada Rabu (25/10).

Sidang yang menghadirkan terdakwa, Amelia Sabara menyebut jika artis Celine dan Jaksa Agung ST Burhanuddin turut terlibat dalam kasus tersebut.

Terdakwa Amelia Sabara juga merinci perihal uang yang diterima dalam kasus korupsi tambang itu, dan mengaku hanya menerima uang senilai Rp 4 miliar. Rupanya uang itu tidak sepenuhnya dipakai sendiri, karena diduga dibagi lagi ke artis yang juga janda cantik Celine Evangelista, yang disebutnya menerima uang sebesar Rp500 juta.

Menurut Amelia, Celine memiliki koneksi dengan petinggi di Kejaksaan Agung (JA). Dari sini, uang miliaran pun diterima dan dibagi-bagi, termasuk ke artis Celine.

Setelah uang dibagi, Amelia mengaku menelpon Celine dan menyuruh mengaku jika sudah menghubungi salah seorang Jaksa Agung yang disebut "Papa" guna membantu kasus korupsi tambang yang dihadapi.

Menyikapi hal ini, Kejaksaan Agung (Kejagung) RI mengatakan kalau Celine Evangelista memang kerap diajak oleh Sruningwati Burhanuddin yang merupakan istri Jaksa Agung untuk mengisi acara keluarga.

Termasuk, acara PERSAJA Charity Concert yang dihadiri oleh Jaksa Agung, ST Burhanuddin.

"Bahwa benar artis Celine Evangelista memiliki kedekatan secara kekeluargaan dengan keluarga istri dari Jaksa Agung yakni Sruningwati Burhanuddin dan anak perempuannya," ujar kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Ketut Sumedana kepada wartawan, Sabtu (4/11).

"Oleh karenanya, Ibu Sruningwati Burhanuddin telah menganggap Celine Evangelista sebagai anak karena memiliki hubungan dekat dengan anak perempuannya," imbuhnya.

Lanjut Ketut, dengan adanya penjelasan ini, diharap bisa menjawab terkait isu kedekatan Jaksa Agung dengan Celine.

"Hal ini dapat mengganggu Kejaksaan yang sedang masif dalam melakukan pemberantasan korupsi dengan jumlah triliunan," tandasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA