Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ma’ruf Amin Undang Makan Siang Tiga Bacawapres Senin Besok

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Kamis, 02 November 2023, 12:20 WIB
Ma’ruf Amin Undang Makan Siang Tiga Bacawapres Senin Besok
Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin/Ist
rmol news logo Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma’ruf Amin akan bertemu dengan tiga bakal calon wakil presiden (Bacawapres) peserta Pilpres 2024 di Istana Wapres, Jl. Medan Merdeka No. 6, Jakarta Pusat, Senin (6/11) mendatang.

Hal ini diungkapkan Jurubicara (Jubir) Wapres, Masduki Baidlowi dalam keterangan persnya usai mendampingi Wapres pada pertemuan dengan Menteri Keamanan Publik Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Wang Xiaohong di Istana Wapres.

“Direncanakan Wakil Presiden akan menerima ketiga bacawapres pada hari Senin [dan] akan makan siang bersama di Istana Wapres,” ujar Masduki, Kamis (2/11).

Adapun materi pembicaraan pada pertemuan tersebut, menurut Jubir, adalah terkait upaya menciptakan suasana damai dan kompetisi sehat dalam Pemilu 2024, sebagaimana sering ditekankan Wapres.

“Kompetisi boleh, tapi jangan sampai menciptakan suasana pembelahan di masyarakat, dan itu adalah upaya yang baik, [sekaligus] silaturahmi,” jelasnya.

Lebih lanjut, Masduki menuturkan bahwa pertemuan Wapres dengan para Bacawapres semula diagendakan bersamaan dengan pertemuan Presiden dengan para Bacapres pada Senin (30/10) lalu, tetapi di lokasi yang berbeda.

Namun, karena para Bacawapres telah memiliki agenda masing-masing yang tidak dapat ditinggalkan, maka pertemuan ditunda hingga Senin mendatang.

“Kemudian presiden menyelenggarakan terlebih dahulu dan Wakil Presiden menyelenggarakan juga," ungkapnya.

“Dan juga waktu itu [Wapres] ada kunjungan ke Jambi," imbuhnya.

Masduki menambahkan, Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin sangat ingin bertemu pada Rabu (1/11). Akan tetapi karena banyak agenda yang harus dihadiri, maka pertemuan itu urung terlaksana.

"Bahkan hakikatnya yang diinginkan [pertemuan berlangsung] pada hari ini sebenarnya, tetapi lagi-lagi tidak bisa karena ada beberapa agenda dan kemudian akhirnya diputuskan pada hari Senin, makan siang bersama,” tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA