Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tak Hanya Sekadar Menang, Anies Tantang Kader Nasdem Banten Lampaui Target

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 17 Oktober 2023, 18:58 WIB
Tak Hanya Sekadar Menang, Anies Tantang Kader Nasdem Banten Lampaui Target
Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan/Ist
rmol news logo Semangat yang luar biasa untuk meraih kemenangan dirasakan bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, saat menghadiri Pelantikan DPW Partai Nasdem Banten dan Orientasi Caleg di Novotel, Tangerang, Selasa (17/10).

Kehadiran Anies disambut Ketua Nasdem Banten, Wahidin Halim, bersama para kader dan caleg yang meneriakkan yel-yel dukungan untuk bacapres yang diusung Partai Nasdem, PKS, dan PKB itu.

"Masuk ruangan ini merasakan ada semangat bergerak yang sangat luar biasa," tegas Anies.

Menurut Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu, Banten merupakan provinsi strategis yang harus dimenangkan pasangan Amin alias Anies-Muhaimin.

Salah satu caranya, para caleg harus lebih dekat dan komunikatif dengan konstituen. Serta memperkenalkan semangat perubahan yang selama ini digaungkan pasangan Amin.

"Jika di Banten menang, maka efek tularnya InsyaAllah luar biasa bagi skala nasional," tutur Anies.

Khusus untuk para pengurus DPW Nasdem yang baru dilantik, Anies mengingatkan bahwa mereka harus langsung bekerja, karena 14 Februari 2024 tersisa sekitar 4 bulan lagi.

Ujian dan tantangan yang dihadapi Nasdem harus menjadi penyemangat agar bekerja lebih keras lagi. Meneladani Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh yang tidak gentar berjuang meski ujian datang silih berganti.

Sambutan luar biasa yang ditunjukkan warga setiap pasangan Amin ke daerah, lanjut Anies, jangan membuat kader Nasdem terlena. Sebab pertarungan sesungguhnya adalah pada 14 Februari 2024 nanti.

"Saya usul, hasil yang akan diraih nanti jangan sesuai target, tapi melampaui yang ditargetkan," tandas Anies. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA