Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sudah Berkirim Surat untuk Bertemu, PSI Masih Tunggu Megawati Pulang dari Luar Negeri

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 03 Oktober 2023, 13:55 WIB
Sudah Berkirim Surat untuk Bertemu, PSI Masih Tunggu Megawati Pulang dari Luar Negeri
Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni/Net
rmol news logo Setelah resmi didaulat sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep bersemangat mengajak kawan-kawan barunya menemui sejumlah tokoh. Termasuk menyambangi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI pun telah berkirim surat ke PDI Perjuangan untuk melakukan pertemuan dengan Presiden kelima Republik Indonesia itu.

Hal ini diungkap Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni usai menyambangi kantor Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI), Salemba Raya, Jakarta Pusat, Selasa (3/10).

"Kemarin siang kami secara resmi sudah mengirim surat kepada yang terhormat Ibu Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, surat ditandatangani oleh Ketum (Kaesang Pangarep) dan Sekjen PSI," kata Raja Juli.

Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang itu mengaku telah menerima pesan singkat dari Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, yang menyatakan surat dari PSI telah diterima.

"Insya Allah akan diatur (pertemuan) ketika ibu (Megawati) pulang dari luar negeri," jelasnya.

Megawati sendiri diketahui saat ini tengah berada di Malaysia. Mega akan menerima gelar doktor kehormatan (HC) bidang ilmu sosial dari Universiti Tunku Abdul Rahman (UTAR), Selangor, Malaysia. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA