Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sambangi Markas Golkar, Kaesang Ingin Belajar Cara Menangkan Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 18 Oktober 2023, 19:44 WIB
Sambangi Markas Golkar, Kaesang Ingin Belajar Cara Menangkan Pemilu 2024
PSI berharap dapat belajar dari Golkar cara memenangkan Pemilu 2024/RMOL
rmol news logo Kunjungan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, ke markas Partai Golkar, di Kemanggisan, Jakarta Barat, pada Rabu petang (18/10), membawa sejumlah maksud. Salah satunya adalah PSI ingin belajar dari Golkar cara memenangkan pemilu.

“Jadi, kami dari Partai Solidaritas Indonesia ingin belajar dari Golkar bagaimana caranya nanti, strategi apa yang harus digunakan, untuk bisa memenangkan Pemilu di 2024 nanti,” ucap putra bungsu Presiden Joko Widodo itu, Rabu (18/10).

Kaesang juga mengaku bahwa pertemuan yang dilangsungkan kedua partai berlangsung hangat dan penuh canda tawa.

“Di pertemuan tadi, saya rasa tadi juga sudah dibahas sama Pak Ketum (Golkar), tapi kita lebih banyak guyonnya juga. Jadi suasananya juga memang sangat cair dengan beliau dan teman-teman dari Golkar,“ ucap Kaesang.

Kaesang menyambangi markas Golkar didampingi Sekjen PSI Raja Juli Antoni, Wakil Ketua Dewan Pembina Grace Natalie, Anggota Dewan Pembina Isyana Bagus Oka, dan sejumlah pejabat teras DPP PSI. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA