Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Joint Investigation, KPK-Puspom TNI Mulai Periksa Penyuap Kepala Basarnas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Rabu, 02 Agustus 2023, 18:49 WIB
Joint Investigation, KPK-Puspom TNI Mulai Periksa Penyuap Kepala Basarnas
Jurubicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan KPK, Ali Fikri/RMOL
rmol news logo Penyidikan dugaan suap pengadaan barang dan jasa di Basarnas RI tahun anggaran 2021-2023 sepakat dilakukan joint investigation, penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama penyidik Puspom Mabes TNI mulai melakukan pemeriksaan saksi-saksi secara bersama.

Jurubicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan KPK, Ali Fikri mengatakan, terkait joint investigation itu sudah disepakati dalam pertemuan Ketua KPK, Firli Bahuri dengan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono di rumah dinas Panglima TNI di Jakarta pada Rabu pagi (2/8).

"Dalam pertemuan itu disepakati beberapa hal, di antaranya bahwa tentu nanti akan dilakukan penanganan perkara ini secara bersama-sama, gabungan atau joint investigation antara KPK dan Puspom TNI. Sehingga perkara ini nantinya bisa diselesaikan," ujar Ali kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu sore (2/8).

Bahkan pada hari ini kata Ali, tim penyidik Puspom Mabes TNI sudah di Gedung Merah Putih KPK sejak tadi pagi hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan bersama-sama tim penyidik KPK terhadap tiga tersangka sebagai saksi untuk dua tersangka dari oknum TNI.

"Saat ini sedang berlangsung melakukan pemeriksaan. Pemeriksaannya dilakukan secara bersama-sama antara penyidik KPK dengan pihak penyidik Puspom TNI," kata Ali.

Selain pemeriksaan terhadap tersangka maupun saksi kata Ali, penyidik KPK dan penyidik Puspom TNI juga bakal saling tukar informasi dan data, termasuk barang bukti.

"Artinya kami kolaborasi, sinergi, melakukan penyidikan bersama dengan pihak Puspom TNI," pungkas Ali.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA