Tidak sendirian, Ketua Umum Projo itu akan dibantu Nezar Patria yang dilantik sebagai Wamenkominfo. Terkait pembagian tugasnya, Budi Arie menegaskan hal ini akan terlebih dahulu dibicarakan.
"Ya nanti, ini kan baru, ibarat SK belum kering nih, tanda tangannya, tunggu aja pasti ada," kata Budi di Kantor Kemenkominfo, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (17/7).
Adapun melanjutkan proyek Base Transceiver Station (BTS) menjadi salah satu fokus Arie di Kemenkominfo.
Selain itu, pembangunan infrastruktur digital dan penertiban platform meresahkan serta memperkuat ekosistem digital juga menjadi prioritas yang akan dikerjakannya di Kemenkominfo.
"Kita memang ini perlu proses percepatan sehingga juga kerjasamanya harus saling melengkapi, saling mendukung dan sebagainya," tandas Arie.
BERITA TERKAIT: