Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bawa Semangat Revolusi Mental, Koperasi Kuatkan Ekonomi Kerakyatan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 20 Juni 2023, 23:38 WIB
Bawa Semangat Revolusi Mental, Koperasi Kuatkan Ekonomi Kerakyatan
Deputi Koordinator Bidang Revolusi Mental, Pemajuan Budaya, dan Prestasi Olahraga Kemenko PMK Didik Suhardi/Ist
rmol news logo Koperasi tidak boleh kalah menghadapi era globalisasi. Membawa semangat revolusi mental, koperasi hadir menguatkan ekonomi kerakyatan.

Hal ini ditegaskan Deputi Koordinator Bidang Revolusi Mental, Pemajuan Budaya, dan Prestasi Olahraga Kementerian Koordinasi Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) Didik Suhardi.

“Kita harus belajar dari negara lain yang koperasinya maju. Kenapa koperasi di Indonesia yang notabene adalah soko guru perekonomian bangsa tidak maju dan tidak eksis? kita harus bisa," katanya seperti dikutip redaksi melalui keterangan tertulisnya, Selasa (20/6).

Sementara itu, Sekretaris Deputi Bidang Perkoperasian Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM), Devy Rimayanti mengatakan, koperasi sekolah adalah pembudayaan ekonomi kerakyatan sejak dini.

Dia pun berharap orang tua siswa juga terdorong untuk aktif berkoperasi di lingkungan masyarakat.

“Sudah lengkap koperasi ada semangat gotong royong, integritas, dan  semangat berusaha,” tegasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA