Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gabung PPP, Jalan Sandiaga Uno Cawapres Terbuka Lebar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Senin, 12 Juni 2023, 18:57 WIB
Gabung PPP, Jalan Sandiaga Uno Cawapres Terbuka Lebar
Sandiaga Uno saat masa penjajakan menghadiri agenda PPP/Ist
rmol news logo Bergabungnya Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akan melebarkan peluang dirinya menjadi calon wakil presiden di pemilihan presiden (Pilpres) tahun 2024 mendatang.
 
Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi mengatakan jika Sandi bergabung ke PPP, jalan politik Sandiaga Uno pada Pemilu 2024 semakin lebar.

"Termasuk peluang diusulkan sebagai calon wakil presiden semakin besar," demikian kata Achmad Baidowi kepada wartawan, Senin (12/6).

Meski demikian, proses keterpilihan Sandiaga jadi cawapres harus melalui tahapan organisasi terlebih dahulu. Alasannya, jelas pria yang karib disapa Awiek ini, sampai saat ini PPP belum menentukan cawapres untuk Ganjar Pranowo.

Terkait dengan agenda Sandiaga bergabung ke PPP pada 14 Juni 2023 mendatang, Awiek mengatakan bahwa posisi yang akan diberikan pada Sandiaga Uno diumumkan langsung oleh Pelaksana Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono setelah Rapimnas PPP.

"Pak Sandi direncanakan akan menempati posisi terhormat dan strategis dalam konteks kerja elektoral," kata Awiek .

Ia mengakui bahwa penjajakan komunikasi PPP dengan Sandiaga Uno sudah lama dilakukan. Lebih intensif delapan bulan terakhir. Indikasi intensifnya Sandiaga Uno penjaajakan ke PPP saat hadir di sejumlah kegiatan PPP beberapa daerah.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA