Rizki akan maju sebagai calon legislatif dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Tengah IX (Kabupaten Brebes, Kabupaten Tegal, dan Kota Tegal) dalam Pemilu 2024 nanti.
"Di DPRD alhamdulillah terpilih 2019 sampai sekarang, mau berikhtiar tahun depan naik kelas DPR RI," kata Rizki dalam diskusi daring bertema "Kiprah Anak Muda di Pentas Politik", Sabtu (27/5).
Politikus 31 tahun mengaku mulai tertarik dalam dunia politik saat masih duduk di bangku SMA. Kala itu Rizki kerap membaca berita tentang politik dari koran langganan yang dibelikan ayahnya.
"Kalau saya dari SMA suka berorganisasi waktu itu suka berorganisasi di OSIS, suka baca koran, papa saya langganan koran dua di rumah," kata Rizki.
Berbekal itu, Rizki kemudian mulai menjajal dunia perpolitikan usai lulus mengenyam pendidikan di luar negeri. Namun, langkah awal di politik tak semudah membalikkan telapak tangan.
Dirinya gagal saat mencalonkan diri menjadi menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) pada Pemilu 2014.
"Tertarik dengan politik terus waktu itu memberanikan diri maju independen, masih idealis banget, 2014 maju di DPD tapi belum beruntung," tutur Rizki.
Setelah gagal, Rizki kemudian menjalani hari-hari dengan menjadi karyawan perusahaan swasta. Pada akhirnya tawaran masuk dunia politik kembali menguat saat Rizki diajak menjadi tim sukses Zulkifli Hasan.
"Ada momen Pak Zulhas maju calon Ketum PAN lawan Hatta Rajasa di periode pertama. Singkat cerita saya diminta untuk bantu beliau dua kaki waktu itu, bantu-bantu di partai tapi juga bekerja di perusahaan swasta. Sampai akhirnya memberanikan diri untuk resign dan maju di DPRD," ucap Rizki.
Rizki pun lolos menjadi anggota DPRD Tegal.
BERITA TERKAIT: