Sekretaris Jenderal PPP, Muhamad Arwani Thomafi mengatakan, kegiatan ini merupakan persembahan untuk menghadirkan politik mengasyikan dan menyegarkan bagi semua kalangan.
“Alhamdulillah, kalangan milenial dan gen z di Kota Semarang menyambut baik. Ini bagian dari komitmen PPP untuk mendekatkan semua kalangan, termasuk milenial dan gen Z,” ujar Arwani dalam keterangan tertulis, Sabtu (6/5).
Arwani menyampaikan, PPP selalu memberikan ruang kepada kaum milenial dan gen Z. Salah satunya ialah dalam pencalegan.
“Di tingkat DPR RI maupun DPRD kami selalu memberi ruang kepada sahabat milenial untuk ikut dalam pencalegan. Tentunya tidak hanya sekadar ikut dalam list untuk meramaikan, tapi merupakan kader potensial,” terangnya.
Sementara, Ketua DPP PPP Bidang Milenial Audy Joinaldy berharap program
green action kali ini dapat menggaet kaum milenial dan gen Z untuk peduli politik.
“Berdasarkan arahan Bapak Plt Ketua Umum Muhamad Mardiono, maka terselenggara kegiatan ini. Semoga bisa menggaet kaum milenial dan gen Z untuk peduli politik,” pungkasnya.
BERITA TERKAIT: