Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty menyampaikan hal tersebut dalam acara Munggahan Pengawasan bertajuk “Bincang-Bincang Bawaslu dengan Partai Politik Peserta Pemiluâ€.
“Kami membangun komunikasi yang konstruktif dengan teman-teman parpol,†ujar Lolly saat memberikan sambutan dalam acara yang digelar di Artotel Suites Mangkuluhur, Jalan Gatot Subroto, Semanggi, Jakarta Selatan, Sabtu (18/3).
Bahkan, Lolly menuturkan bahwa Bawaslu RI berinisiatif menggelar acara munggahan beberapa hari sebelum masuk Ramadhan, dan dilakukan untuk mengkoordinasikan teknis pencegahan pelanggaran pemilu secara bersama.
Salah satu langkah teknis pencegahan yang akan dijalankan, disebutkan Ketua Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu RI ini, adalah memanfaatkan teknologi informasi yang ada.
“Nanti setelah pertemuan ini akan langsung terbangun grup WA (Whatsapp) antara Bawaslu dengan LO (Liaison Officer) parpol,†katanya.
Melalaui grup Whatsapp tersebut, Lolly memastikan Bawaslu akan memanfaatkannya sebagai kanal berbagi informasi dan edukasi dalam mencegah pelanggaran pemilu, misalnya pelanggaran kampanye colongan.
“Ini untuk memastikan informasi antara kami itu berjalan dengan baik,†demikian Lolly menegaskan.
BERITA TERKAIT: