Demikian disampaikan mantan Kepala Staf TNI AD Jenderal (Purn) Ryamizard Ryacudu saat berbicara dalam Seminar Bela Negara di Gedung Serba Guna, Blambangan Umpu, Waykanan, Lampung, Selasa (23/4).
Salah satu syarat Indonesia besar, dia melanjutkan, yaitu rasa persatuan dan solidaritas. Ibaratnya, "ketika satu dicubit harus merasa sakit semua".
Indonesia akan besar jika rakyatnya bangga kepada negaranya. Sebaliknya, ucapnya lagi, jika tidak memiliki rasa bangga terhadap Indonesia jangan diharapkan rakyat mau membesarkan Indonesia.
Menantu mantan Wakil Presiden RI Try Sutrisno ini mengingatkan dengan tegas bahwa Pancasila adalah dasar negara. Jika dasar negaranya diabaikan, tentu Negara Kesatuan Republik Indonesia sudah jelas nasibnya akan hancur.
"Oleh sebab itu, jangan sampai kesatuannya hilang," ujar dia lagi.
Ia lalu mengingatkan, bersahabat dengan negara lain boleh-boleh saja. Tapi persatuan nasional tetap lebih penting.
"Saat Irak dihajar, tidak ada satu pun negara-negara di Arab membantu, maka negara itu hancur. Ingat persatuan, yang bisa mempertahankan bangsa kita bukan siapa-siapa, kita sendiri," tegasnya.
[ant/ald]
BERITA TERKAIT: