Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pasukan Petarung Marinir Latihan Penyeberangan Sungai

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Minggu, 19 Mei 2024, 04:14 WIB
Pasukan Petarung Marinir Latihan Penyeberangan Sungai
Batalyon Infanteri 2 Marinir melaksanakan latihan penyeberangan sungai di Antralina, Jampang Tengah, Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (18/5)/Ist
rmol news logo Dalam rangka melaksanakan Latihan Satuan Dasar (LSD) II Triwulan II Tahun 2024, prajurit petarung Batalyon Infanteri 2 Marinir melaksanakan latihan penyeberangan sungai di Antralina, Jampang Tengah, Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (18/5).

Latihan tersebut bertujuan meningkatkan dan mengasah kemampuan bertempur prajurit, dimana dalam medan operasi sebenarnya seringkali dihadapkan dengan berbagai rintangan salah satunya adalah sungai.

Latihan ini disimulasikan prajurit Yonif 2 Marinir sedang melaksanakan patroli tempur dan harus melewati sungai untuk menuju titik kumpul yang sudah ditentukan.

Para prajurit dituntut untuk bisa melewati rintangan dengan baik, dengan mengamankan medan di sekitar sungai.

Danyonif 2 Marinir Letkol Marinir Dadang Widyanto menyampaikan bahwa  sungai merupakan salah satu tempat rawan terjadinya serangan dadakan oleh musuh di medan pertempuran sesungguhnya.

“Maka dari itu prajurit diwajibkan mengetahui dan memahami bagaimana cara yang tepat untuk menghadapi rintangan seperti sungai,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA