Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PON XXI ACEH-SUMUT

Jabar Belum Berhasil Salip DKI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Rabu, 18 September 2024, 07:01 WIB
Jabar Belum Berhasil Salip DKI
Klasemen sementara perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/Ist
rmol news logo Kontingen DKI Jakarta masih memimpin klasemen sementara perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

 Berdasarkan data dari laman resmi PON XXI Aceh-Sumut 2024 pada Rabu (18/9) pukul 07.00 WIB, DKI Jakarta berhasil mengumpulkan total 357 medali, yang terdiri atas 135 medali emas, 114 perak, dan 108 perunggu.

Jawa Barat mengikuti di posisi kedua dengan total 378 medali, yang terdiri atas 132 emas, 124 perak, dan 122 perunggu. 

Di posisi ketiga, Jawa Timur mengoleksi 109 medali emas, 109 perak, dan 111 perunggu.

Sumatera Utara, sebagai salah satu tuan rumah, berada di peringkat keempat dengan perolehan 65 emas, 35 perak, dan 78 perunggu.

Aceh, yang juga merupakan tuan rumah, berada di posisi kelima meraih 52 emas, 39 perak, dan 46 perunggu. 

Jawa Tengah mengikuti di posisi keenam dengan  45 emas, 49 perak, dan 86 perunggu.

Selanjutnya, Bali berada di posisi ketujuh dengan perolehan 25 emas, 23 perak, dan 47perunggu

Pencapaian DKI Jakarta dalam perolehan medali emas menunjukkan dominasi mereka di PON kali ini. 

Pada PON XX Papua 2021 lalu, DKI Jakarta berada di peringkat kedua dengan perolehan 110 emas, 91 perak, dan 100 perunggu.

Sedangkan Jawa Barat berada di puncak klasemen dan menjadi juara umum PON XX Papua dengan torehan 133 emas, 105 perak, dan 115 perunggu.

Sementara itu, Aceh, yang sebelumnya di PON XX Papua berada di peringkat ke-12 dengan total perolehan 29 medali yang terdiri atas 11 emas, 7 perak, dan 11 perunggu, kini mampu naik ke peringkat kelima di PON XXI.

Pada PON XXI Aceh-Sumut, persaingan ketat masih terjadi antara kontingen-kontingen lainnya. Dengan sisa waktu pelaksanaan.

Masih ada peluang bagi daerah lain untuk mengejar dan memperbaiki posisi dalam klasemen akhir nanti.

PON XXI Aceh-Sumut 2024, yang berlangsung sejak 9 hingga 20 September 2024, diikuti oleh sekitar 5.636 atlet dan 2.752 ofisial yang berkompetisi dalam 33 cabang olahraga dengan 42 disiplin dan 510 nomor pertandingan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA