Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Digadang Jadi Menhub

Capt. Leon Berkomitmen Bangun Transportasi untuk Rakyat Kecil

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/adityo-nugroho-1'>ADITYO NUGROHO</a>
LAPORAN: ADITYO NUGROHO
  • Minggu, 28 Juli 2024, 23:33 WIB
Capt. Leon Berkomitmen Bangun Transportasi untuk Rakyat Kecil
Coky Leonardo Panjaitan di kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat/Ist
rmol news logo Coky Leonardo Panjaitan yang digadang-gadang menjadi calon Menteri Perhubungan (Menhub) di bawah kepemimpinan Presiden terpilih Prabowo Subianto, berkomitmen akan mengutamakan pembangunan transportasi untuk rakyat kecil 

"Kereta api cepat dinikmati orang kaya, tapi kita malah ngutang-ngutang. Nah, rakyat ini yang harus kita pikirkan," ujar Capt. Leon akrab disapa dalam keterangannya yang diterima redaksi, Minggu (28/7).

Capt. Leon sebelumnya sempat mengunjungi pemukiman padat penduduk di RW 07 Kelurahan Johar Baru. 

Kunjungan ini bertujuan untuk lebih dekat dengan masyarakat serta menyerap informasi yang dapat digunakan sebagai bahan dalam mendukung pelaksanaan tugasnya sebagai Menteri Perhubungan nantinya. 

Di daerah itu, masyarakat kerap menghadapi masalah banjir serta gangguan keamanan.

"Penataan transportasi di ibukota harus dimulai dari pemukiman. Penataan yang baik di lingkungan tempat tinggal warga akan memudahkan mobilitas dan meningkatkan kualitas hidup mereka," ungkap politikus Partai Gerindra ini.

Selama kunjungannya, Capt. Leon menyusuri gang-gang di RW 07, memperhatikan sarana umum, dan berdialog dengan sejumlah warga. 

Dia menegaskan bahwa jika dipercayakan menjadi Menteri Perhubungan, prioritasnya adalah pembangunan yang berorientasi pada kesejahteraan rakyat. 

"Pembangunan harus benar-benar memberikan manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat, terutama rakyat kecil yang selama ini kurang mendapatkan perhatian," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA