Sebanyak 100 Penerima Bantuan Pangan (PBP) masing-masing menerima 10 Kg beras dari pemerintah. Secara keseluruhan, pemerintah akan menyalurkan bantuan pangan CBP untuk 22 juta penerima di seluruh Indonesia.
"Penyaluran beras di Kota Bandung hari ini diserahkan kepada 100 peserta bantuan pangan," kata Menko Airlangga sebagaimana diberitakan
Kantor Berita RMOLJabar.
Menurut Airlangga, bantuan pangan ini juga sebagai upaya untuk mengantisipasi dampak perubahan iklim.
"Program ini adalah program untuk mengantisipasi El Nino. Kemarin di Pontianak, Kalsel, Kalbar penanaman padi mundur tiga bulan. Di Jawa ini rata-rata mundur dua bulan," lanjut Airlangga.
Untuk Jawa Barat, Ketua Umum Partai Golkar ini menyebut bantuan dialokasikan kepada 4.445.601 orang penerima. Di Kota Bandung tercatat sebanyak 109.333 penerima bantuan pangan, sementara di Kecamatan Batununggal sebanyak 5.580 penerima.
"Kita akan melihat apakah Bulog mempunyai cadangan yang cukup untuk menjalankan program ini," tutup Airlangga.
BERITA TERKAIT: