Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DPT Didominasi Pemilih Pemula, KIP Kota Banda Aceh Targetkan Pemilih pada Pemilu 2024 Capai 80 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 19 Desember 2023, 12:59 WIB
DPT Didominasi Pemilih Pemula, KIP Kota Banda Aceh Targetkan Pemilih pada Pemilu 2024 Capai 80 Persen
Ketua KIP Kota Banda Aceh, Yusri Razali (kanan)/RMOLAceh
rmol news logo Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh menargetkan partisipasi pemilih untuk Pemilu 2024 dapat mencapai 80 persen atau melebihi target nasional yang dicanangkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. Pada Pemilu 2019, partisipasi pemilih di Banda Aceh hanya 73 persen.

"Target kita pada Pemilu 2024 minimal capai 80 persen," kata Ketua KIP Kota Banda Aceh, Yusri Razali, dikutip Kantor Berita RMOLAceh, Selasa (19/12).

Yusri menambahkan, saat ini Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kota Banda Aceh untuk Pemilu 2024 berjumlah 169.146 orang. Jumlah tersebut tersebar di 618 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di 90 kampung.

Menurut Yusri, DPT tersebut didominasi pemilih pemula yang menjadi target para politisi.

"Tentunya dari segi umur itu 60 persen lebih adalah pemilih yang masih generasi milenial ataupun yang berusia 17 hingga 40 tahun," ujarnya.

Di sisi lain, Yusri mengingatkan para calon legislatif (caleg) dari partai politik maupun independen agar tidak memasang Alat Peraga Kampanye (APK) di tempat yang telah dilarang. Pihaknya juga telah mengeluarkan surat keterangan (SK) terkait lokasi ataupun ruas jalan yang boleh memasang APK.

"Kita sudah memanggil mereka dan menjelaskan mekanisme serta aturan-aturan terkait dengan kampanye, misalnya terkait pasang APK tidak boleh dilakukan di tempat yang tidak diizinkan," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA