Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pemprov DKI Diusulkan Bangun Rumah Sakit Pecandu Judi Online

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Selasa, 21 November 2023, 02:02 WIB
Pemprov DKI Diusulkan Bangun Rumah Sakit Pecandu Judi Online
Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Gerindra Setyoko/Ist
rmol news logo DPRD DKI Jakarta mengusulkan Pemprov DKI membangun rumah sakit khusus pecandu judi online di ibu kota. Hal ini untuk menyikapi maraknya judi online yang berdampak pada kesejahteraan rakyat.

“Mengusulkan rumah sakit khusus untuk pecandu judi online,” kata Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Gerindra Setyoko pada Senin (20/11).

Hal itu disampaikan Setyoko saat membacakan penyampaian laporan hasil reses ketiga pimpinan dan anggota DPRD DKI Jakarta tahun anggaran 2023.

Setyoko mengatakan, Pemprov DKI juga harus memperbanyak lapangan pekerjaan bagi warganya. Apalagi Badan Pusat Statistik (BPS) sempat merilis, bahwa angka pengangguran terbuka di Jakarta mencapai 400.000 orang.

“Mohon Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat menjalin kerja sama pihak swasta/pengusaha untuk memperbanyak lowongan pekerjaan dalam upaya mengurangi pengangguran di Provinsi DKI Jakarta,” kata Setyoko.

Selain itu, dewan juga mendorong eksekutif melalui Dinas Kesehatan agar menyediakan fasilitas-fasilitas kesehatan untuk setiap posyandu yang ada di tiap RW dan kelurahan.

Termasuk, kata Setyoko, menyediakan makanan yang bergizi dan susu penuh nutrisi untuk mencegah gizi buruk untuk ibu dan anak, sehingga terhindar dari gejala stunting, serta kemudahan biaya untuk terapi dan bantuan posbindu gratis.

“Warga mengharapkan agar rumah sakit, puskesmas, posyandu dan pusat kesehatan lainnya mengadakan program penyuluhan tentang baby blues, mental health untuk new mom,” demikian Setyoko. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA