"Itu kami akan kaji lebih lanjut secara komprehensif," ujar Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo, kepada wartawan, Senin (9/10).
Anak buah Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono itu menjelaskan, usulan yang tengah dikaji bukan hanya dari sisi lalu lintas, namun juga soal ekonomi hingga sosial.
"Karena kita harus melakukan kajian secara komprehensif," jelasnya.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengusulkan wacana untuk menerapkan ganjil genap bagi sepeda motor pribadi. Tujuannya untuk menekan emisi yang saat ini disumbangkan oleh kendaraan bermotor.
Rencananya hanya motor listrik yang akan bebas dari aturan ganjil genap. Peraturan ini diharapkan dapat meningkatkan tren penggunaan kendaraan listrik berbasis baterai.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: