Pernyataan itu ditegaskan Menko PMK, Muhadjir Effendy, usai mengikuti Rapat Pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2021 tentang DBON, di Istana Wapres, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta.
"Olahraga itu tujuan utamanya masyarakat sehat, agar bangsa Indonesia sehat, kuat, dan cerdas, terutama menyiapkan generasi muda berkualitas dan untuk pembinaan pemuda," kata Muhadjir, seperti dikutip redaksi, Rabu (31/5).
Rapat dipimpin Wakil Presiden Maruf Amin, diikuti sejumlah menteri, di antaranya Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri BUMN yang juga Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, Menkumham, Yasonna Laoly, Wakil Menteri Agama, Zainut Tauhid, dan Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono.
DBON merupakan program pembangunan olahraga jangka panjang 2021-2045 yang mencakup pendidikan, olahraga masyarakat dan olahraga prestasi. Salah satu target dari DBON adalah, Indonesia mampu meraih prestasi terbaik di Olimpiade 2044.
"Tanpa tiga-tiganya dibangun secara utuh terintegrasi, target kita untuk menciptakan Indonesia sehat, kuat dan cerdas, bisa tidak tercapai," kata Mendikbud pada Kabinet Jokowi Jilid Satu itu.
Pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2021 tentang BON sudah berjalan selama kurang lebih 2 tahun. Dalam pelaksanaannya, DBON menjadi acuan dalam pengembangan olahraga nasional.
BERITA TERKAIT: