"Tentu kedepannya, kami akan menyusun program-program baru, seperti program prioritas pelatihan kewirausahaan dan pengenalan model-model bisnis digital," kata Gatot dalam pidatonya di acara Pengukuhan Ketua Umum dan Pengurus PMRJ, di The Tribrata, Jakarta, Senin (23/1).
Alumnus SMAN 1 Pekanbaru itu berharap, PMRJ bisa semakin erat dan terus meningkatkan hubungan silaturahmi. Hal ini menjadi penting, mencermati berbagai turbulensi yang akan dihadapi bangsa kita tahun ini dan tahun depan.
"PMRJ tidak cukup berdiam diri dan hanya sekadar menjadi penonton, tetapi harus bisa memberikan bimbingan dan pengayoman bagi seluruh warga PMRJ," katanya.
Dia menyoroti ujian di bidang ekonomi dan dinamika masyarakat selama tahun politik, yang pastinya akan menjadi tantangan bagi PMRJ.
"Rasa solidaritas, rasa kepedulian, dan kematangan kita dalam berdemokrasi akan betul-betul diuji. Tentu ini menuntut kesiapan kita semua, saya rasa PMRJ sebagai sebuah organisasi sudah cukup dewasa dalam menghadapi berbagai permasalahan bangsa ini," ungkapnya.
"Maka marilah kita membangun optimisme, untuk PMRJ agar memberikan karya terbaik bagi bangsa," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: