Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PGI Desak Pemerintahan Untuk Bertindak Tegas Terhadap Pelaku Anarkis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ichsan-yuniarto-1'>ICHSAN YUNIARTO</a>
LAPORAN: ICHSAN YUNIARTO
  • Sabtu, 28 September 2019, 20:39 WIB
PGI Desak Pemerintahan Untuk Bertindak Tegas Terhadap Pelaku Anarkis
Gerbang tol dibakar massa/RMOL
rmol news logo Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) mendorong pemerintah untuk menindak secara tegas pelaku kerusuhan serta oknum polisi yang melakukan tindakan anarkis.
HUT 79 RI

"Kita mendoakan agar pemerintah mampu mengambil sikap yang tegas terhadap mereka yang melakukan tindakan anarkis yang mengganggu kesejahteraan umum dan keutuhan bangsa, bahkan mengancam keselamatan negara," ujar Ketua Umum PGI Pendeta Henriette Hutabarat Lebang lewat keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (28/9).

Tak hanya itu, pihaknya juga selalu mendoakan agar pemerintah bisa menyelesaikan masalah bangsa yang semakin pelik.

"Agar pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo diberi hikmat dan kekuatan dalam menyelesaikan masalah-masalah bangsa yang kita hadapi," tuturnya.

Tak hanya itu, PGI ingin pemerintah dan masyarakat dapat berdialog untuk menyelesaikan masalah di negeri ini.

"Kita mendoakan juga agar pemerintah diberi kemampuan untuk membuka ruang yang luas bagi dialog dengan segenap komponen masyarakat," lanjutnya.

PGI juga mendoakan seluruh masyarakt yang terdampak korban bencana alam di Ambon.

"Agar setiap keluarga korban bencana alam dan kerusuhan diberi kekuatan dan penghiburan. Bagi para penyintas, agar diberikan kepulihan dan perlindungan dari ancaman atau marabahaya lainnya," paparnya.

"Secara khusus kita mendoakan Saudara-saudara di Maluku yang menjadi korban gempa bumi memperoleh ketenangan dan kekuatan-Nya menghadapi masalah yang berat ini," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA