Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Siaga Tsunami, Polda Banten Imbau Masyarakat Naik Ke Dataran Tinggi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Jumat, 02 Agustus 2019, 20:54 WIB
Siaga Tsunami, Polda Banten Imbau Masyarakat Naik Ke Dataran Tinggi
Titik Gempa/@BMKG
rmol news logo Pasca gempa berkekuatan 7,4 skala richter yang terjadi di 147 Km Barat Daya dari wilayah Sumur, Pandeglang, Banten. Polda Banten telah menyiagakan seluruh jajaran Polsek untuk melakukan imbauan kepada masyarakat agar naik ke dataran tinggi.
HUT 79 RI

Begitu yang disampaikan oleh Kabid Humas Polda Banten Kombes Edi Sumardi kepada wartawan, Jumat (2/8).

Selain itu, tambah Edi, jajarannya juga telah melakukan patroli terhadap rumah-rumah penduduk yang ditinggal dengan menggelar patroli skala besar.

“Dari Polres Pandeglang dan Brimob Polda Banten jumlahnya sekitar 200 personel, sudah berangkat ke arah Kecamatan Sumur, Pandeglang,” jelas Edi.

Sementara, 50 personel dari Polres Lebak telah digerakan untuk menyusuri bibir pantai. Hal ini dilakukan mengingat besarnya getaran gempa 7,4 skala richter yang terhadi hampir 2 menit atau 120 detik.

Hingga saat ini, sambung Edi, belum ada laporan dari masyarakat terkait bangunan hancur akibat gempa. Dari pantauan tim di lapangan, kondisi atau debit air masih terpantau normal.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA