"Kalau ingin selamat dalam Pilpres semestinya Gerindra memahami bahwa (PKS) ini sekutu lama. Kalau mesin PKS mati akan berpengaruh besar terhadap suara Pak Prabowo di Jakarta," kata analis politik Pangi Syarwi Chaniago saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (8/2).
Menurut dia, "perasaan" PKS terkait posisi Wagub DKI perlu dijaga betul sehingga partai dakwah tidak kecewa. Sangat mungkin PKS kecewa jika Gerindra terus-terusan ngotot menyodorkan kadernya sebagai kandidat.
Selain itu, Pangi mengingatkan kepentingan masyarakat Jakarta. Roda pemerintahan di Ibukota pincang lantaran sudah lima bulan dipimpina gubernur tanpa wakil.
"Ini terlalu lama, bertele-tele. Yang kasihan ya masyrakat DKI Jakarta," tukasnya.
[dem]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: