FKDT Minta Pemerintah Berikan Anggaran Madin

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sukardjito-1'>SUKARDJITO</a>
LAPORAN: SUKARDJITO
  • Minggu, 05 Agustus 2018, 06:53 WIB
FKDT Minta Pemerintah Berikan Anggaran Madin
rmol news logo . Pemerintah didorong melakukan intervensi kebijakan terhadap keberadaan madrasah diniyah (madin).

Pembina Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Jawa Tengah, Fatkhurozi mengungkapkan, bentuk intervensi itu yakni penyediaan anggaran dan sarana prasarana yang memadai.

"Ini untuk menyelamatkan madin yang secara berangsur mulai mati suri," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Minggu (5/8).

Oleh karenanya, pemerintah perlu memberikan perhatian khusus terhadap madin yang telah memberikan kontribusi dalam membangun karakter generasi bangsa.

“Ironis sekali saat ini kita mendapati gedung-gedung madin yang jauh dari kata layak," tukasnya.

Lebih lanjut Fatkhurozi menjelaskan, saat ini para pengurus madin terus mendorong penguatan posisi lembaga ini agar setara dengan pendidikan formal lainnya.

Terlebih, pondok pesantren dan madrasah diniyah saat ini tidak lagi dianggap sebagai pendidikan tradisional semata.
 
''Tinggal memperkuat saja melalui intervensi kebijakan dari sisi anggaran, sarana dan prasarana maupun lainnya,'' tutupnya. [jto]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA