Secara khusus Adele bahkan mengunggah foto Floyd di akun Instagram-nya pada Senin malam (1/6). Dalam keterangannya, ia mendukung gerakan anti rasisme yang tetap rasional.
"Pembunuhan George Floyd telah mengirim gelombang kejutan ke seluruh dunia. Protes dan pawai yang terjadi di seluruh dunia secara bersamaan mendapat momentum," tulis pelantun "
Hello" tersebut.
Meski mendukung gerakan untuk terus mengkampanyekan keadilan sosial dan kesetaraan rasial, Adele tetap meminta para demonstran untuk menunjukkan kemarahkan dengan "benar".
"Jadi marahlah dengan benar, namun fokuslah! Terus dengarkan, terus bertanya dan terus belajar!" tekan Adele.
"Ini tentang rasisme sistematis, ini tentang kekerasan polisi dan ini tentang ketidaksetaraan. Dan ini bukan hanya tentang Amerika!" tambahnya.
"Rasisme ada dan berada di mana-mana," imbuhnya.
Selain memberikan kalimat dukungan, Adele juga membubuhi unggahannya dengan tagar #blacklivesmatter, #georgefloyd, dan #saytheirnames.
Saat ini, unggahan tersebut telah disukai oleh hampir 900 ribu orang dengan ribuan komentar.
"Terima kasih Ratu telah membicarakan ini! Aku sangat mencintaimu! Kami akan bertarung bersama. Kami akan memperjuangkan keadilan," ujar sebuah akun dalam kolom komentar.
BERITA TERKAIT: