Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kemlu Ungkap Kesiapan TNI UNIFIL Evakuasi WNI dari Lebanon

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Kamis, 26 September 2024, 14:20 WIB
Kemlu Ungkap Kesiapan TNI UNIFIL Evakuasi WNI dari Lebanon
Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha/RMOL
rmol news logo Di tengah eskalasi yang terus meningkat antara Israel dan Hizbullah, Kementerian Luar Negeri RI bekerjasama dengan TNI tengah menyiapkan proses evakuasi bagi WNI di Lebanon. 

Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha mengungkap bahwa Kemlu RI telah mengadakan rapat teknis dengan pihak TNI pada Kamis (26/9). 

Pertemuan itu digelar untuk membahas  perkembangan situasi pasukan TNI di UNIFIL dan persiapan evakuasi WNI yang mungkin terancam akibat pertempuran di perbatasan Lebanon. 

"Benar Kemlu telah adakan rapat teknis pada tgl 26 Sep 2024 membahas perkembangan situasi pasukan TNI di UNIFIL serta pelindungan WNI," ungkap Judha dalam sebuah pernyataan. 

Dikatakan Judha, proses evakuasi WNI baru akan dilakukan apabila kondisi Lebanon semakin tidak terkendali, dan nantinya Kemlu RI akan berkoordinasi dengan Force Commander UNIFIL.

"Jika keadaan semakin tereskalasi, pasukan TNI di UNIFIL siap memberikan dukungan proses evakuasi WNI di Lebanon," paparnya. 

Menurut penjelasan Judha, hingga saat ini terdapat 155 WNI di Lebanon.  Sejak KBRI Beirut menetapkan Siaga 1 utk seluruh Lebanon, Kemlu dan KBRI telah memfasilitasi evakuasi 25 WNI. 

Sedangkan mayoritas lainnya memilih untuk tetap tinggal di Lebanon.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA