Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

China Terus Kirim Pesawat Tempur dan Kapal Laut ke Dekat Taiwan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jonris-purba-1'>JONRIS PURBA</a>
LAPORAN: JONRIS PURBA
  • Kamis, 05 September 2024, 06:48 WIB
China Terus Kirim Pesawat Tempur dan Kapal Laut ke Dekat Taiwan
Ilustras
rmol news logo Kementerian Pertahanan Nasional Taiwan kembali menangkap pergerakan pesawat tempur dan kapal Angkatan Laut China. Kali ini, sepanjang Senin hingga Selasa lalu, sebanyak  19 pesawat militer China, delapan kapal Angkatan Laut, dan satu kapal lainnya milik China bermanuver di sekitar Taiwan.

Dari 19 pesawat Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) itu, 16 pesawat melintasi garis tengah Selat Taiwan di zona identifikasi pertahanan udara (ADIZ) utara, barat daya, dan timur negara itu, menurut MND.

Sebagai tanggapan, Taiwan mengirim pesawat dan kapal angkatan laut serta mengerahkan sistem rudal berbasis pesisir untuk memantau aktivitas PLA.

Sepanjang bulan ini, Taiwan telah melacak 37 pesawat militer China dan 19 kapal. Sejak September 2020, China telah meningkatkan penggunaan taktik zona abu-abu dengan secara bertahap meningkatkan jumlah pesawat militer dan kapal angkatan laut yang beroperasi di sekitar Taiwan.

Taktik zona abu-abu didefinisikan sebagai “suatu upaya atau serangkaian upaya di luar pencegahan dan jaminan kondisi stabil yang berupaya mencapai tujuan keamanan seseorang tanpa menggunakan kekuatan secara langsung dan dalam jumlah besar.” rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA