Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Perkenalkan Tenun Tanimbar, KBRI Beijing dan DWP Sukses Gairahkan Kebudayaan Indonesia dalam Forum ASEAN Ladies Circle

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Sabtu, 18 November 2023, 13:15 WIB
Perkenalkan Tenun Tanimbar, KBRI Beijing dan DWP Sukses Gairahkan Kebudayaan Indonesia dalam Forum ASEAN Ladies Circle
Ketua DWP KBRI Beijing, Sih Elsiwi Handayani Oratmangun yang didampingi Dubes RI untuk China Djauhari OratmanguN ikut menari dengan mengenakan pakaian adat Tanimbar/Ist
rmol news logo KBRI Beijing bersama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) berhasil memukau masyarakat ASEAN dan internasional melalui penampilan istimewa Tenun Tanimbar dalam Forum ASEAN Ladies Circle (ALC) di Wisma Duta.

Dengan tema "The Beauty of Tenun Tanimbar", acara ini diselenggarakan sebagai upaya untuk melestarikan kekayaan budaya Indonesia, khususnya Tenun Tanimbar Maluku.

Sebanyak 100 tamu yang hadir dalam acara itu disajikan dengan tarian tradisional seperti Tari Lenso, Tari Amar Dawan Amdasa, serta peragaan busana Tenun Tanimbar. Pada kesempatan ini, juga ditampilkan video pariwisata yang memperkenalkan keindahan Tanimbar.

“Tenun Tanimbar merupakan kerajinan tradisional yang diturunkan secara turun temurun dan berperan penting dalam identitas masyarakat Tanimbar. Dengan mempromosikan kebudayaan ini, masyarakat Tanimbar, termasuk Dubes RI Beijing, terus merayakan warisan budaya mereka dan berkontribusi pada kekayaan budaya Indonesia,“ ujar Ketua DWP KBRI Beijing, Sih Elsiwi Handayani Oratmangun, yang dikutip dari siaran pers KBRI Beijing, Sabtu (18/11).

Adapun acara ini juga dihadiri oleh komunitas masyarakat Indonesia di Beijing, Beijing Indonesia Group (BIG), Counsellor Departemen Asia serta delegasi Wanita Kementerian Luar Negeri China, serta Istri Duta Besar dari beberapa negara, di antaranya India, Qatar, Bahrain, yang disebut telah mencerminkan semangat ASEAN yang inklusif dan terbuka bagi semua negara.

Tidak hanya menyuguhkan keindahan budaya, acara ini juga menyajikan serangkaian hidangan khas Indonesia seperti Sajian Risoles, Roti Terigu, Nasi Kuning Ambon, Ikan Cakalang, Gado-Gado, Acar Kuning, Telur Pindang, Ayam Panggang, Bubur Sumsum, Kue Mata Roda, dan Wedang Jahe.

Seluruh pengunjung juga ikut larut dalam kegembiraan dengan menarikan Tarian Tobelo yang dipimpin oleh Ketua DWP yang mengundang gelak tawa dan untaian senyuman dari para pengunjung di Wisma Duta.

Dalam kesempatan tersebut, KBRI Beijing dan DWP berkomitmen untuk terus mempromosikan kekayaan budaya Indonesia, dengan harapan dapat meningkatkan pemahaman dan antusiasme masyarakat China terhadap nilai-nilai budaya Indonesia.

Sebagai bentuk apresiasi, seluruh pengunjung diberikan goodie bags berisi produk Indonesia terkenal di pasar China, seperti Indomie, Kopi Kapal Api, Gery Cheese, Santan Kara, Mie Kremezz, hingga bingkisan khusus berupa kain Tenun Tanimbar bagi pemenang kuis.

Harapannya, kesan mendalam dari acara ini dapat memotivasi para pengunjung untuk lebih mendalami dan menjelajahi budaya serta kuliner Indonesia, mengundang mereka untuk merasakan langsung keajaiban Wonderful Indonesia. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA