Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Forum SCO, China Singgung Normalisasi Hubungan dengan India

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 28 April 2023, 18:45 WIB
Di Forum SCO, China Singgung Normalisasi Hubungan dengan India
Menteri Pertahanan India, Rajnath Singh dan Menteri Pertahanan China Li Shangfu di sela-sela pertemuan Dewan Menteri Pertahanan anggota Organisasi Kerjasama Shanghai (SCO) di New Delhi pada Kamis, 27 April 2023/Net
rmol news logo Normalisasi hubungan militer India dan China di perbatasan harus segera tercapai guna mendorong peningkatan kerjasama bilateral dan memastikan stabilitas perdamaian kawasan.

Hal itu disampaikan Anggota Dewan sekaligus Menteri Pertahanan China Li Shangfu selama pertemuannya dengan Menteri Pertahanan India, Rajnath Singh di sela-sela pertemuan Dewan Menteri Pertahanan anggota Organisasi Kerjasama Shanghai (SCO) di New Delhi pada Jumat (28/4).

Dalam pertemuan tersebut, kedua Menhan bertukar pandangan tentang hubungan bilateral, termasuk perkembangan militer mereka di perbatasan.

Li mengatakan bahwa China dan India memiliki lebih banyak kepentingan yang sama daripada perbedaan. Oleh sebab itu, ia menginginkan agar hubungan kedua negara lebih berkembang, secara komprehensif dan strategis.

Menurut Li, situasi di perbatasan China-India umumnya stabil dan kedua belah pihak sepakat menjaga komunikasi melalui saluran militer dan diplomatik.

"Kedua belah pihak mengambil pandangan jangka panjang dan menempatkan masalah perbatasan pada posisi yang tepat," kata Li seperti dimuat CGTN News.

Terakhir, Li berharap kedua militer negara dapat terus bekerjasama memupuk kepercayaan dan berkontrubusi bagi peningkatan hubungan bilateral. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA