Sentimen Publik Korsel, Hotel Ini Batalkan Acara Tahunan Jepang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 11 Juli 2014, 21:13 WIB
Sentimen Publik Korsel, Hotel Ini Batalkan Acara Tahunan Jepang
net
rmol news logo Sebuah hotel kenamaan di Korea Selatan tiba-tiba saja membatalkan diri untuk menjadi tuan rumah acara tahunan militer Jepang.

Keputusan itu diambil pada Kamis (10/7) di tengah sentimen publik yang berkembang di Korea Selatan pasca keputusan Perdana Menteri Abe untuk memperluas peran militer dengan mengijinkan pasukan pertahanan diri bertempur di luar negeri dengan dalih pertahanan bersama.  

"Atas pertimbangan sentimen publik, kami membatalkan acara khusus kedutaan Jepang yang dijadwalkan digelar pada hari Jumat (11/7)," begitu keterangan dari Lotte Hotel yang terletak di Seoul.

Dikabarkan Yonhap, Pihak hotel menyebut tidak mengetahui apakah pihak keduaan melakukan pemesanan di hotel lain atau membatalkan acara.

Kedutaan Besar Jepang di Korea Selatan sebelumnya merencanakan untuk memperingati 60 tahun pembentukan militer modern Jepang di hotel tersebut. Lotte Hotel menjadi langganan kedutaan Jepang untuk merayakan acara itu tiap tahunnya. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA