"Kami telah mengirimkan tim ke Nigeria. Kombinasi dari militer penegak hukum, dan lembaga lainnya yang terkait, mencoba mengidentifikasi fakta mengenai di mana gadis-gadis tersebut kemungkinan berada," kata Presiden Amerika Serikat Barack Obama, Selasa (6/5).
Obama menyebut bahwa peculikan tersebut merupakan kejadian yang menyedihkan dan keterlaluan. Ia juga menyebut Boko Haram sebagai organisasi teroris terburuk.
Pengiriman tim ahli tersebut, lanjut Obama, dilakukan sesuai desakan internasional agar Amerika Serikat memberikan bantuan kepada pemerintah Nigeria untuk menangani kasus tersebut.
"Ini bisa menjadi hal yang membantu memobilisasi seluruh masyarakat internasional untuk akhirnya melakukan sesuatu terhadap organisasi yang melakukan kejahatan mengerikan seperti itu," ucapnya seperti dilansir
BBC.
Obama juga berharap bahwa kejadian tersebut dapat menarik simpati masyarakat internasional untuk mengambil langkah lebih lanjut untuk melawan Boko Haram.
Diketahui sebelumnya lebih dari 200 gadis belasan tahun diculik di sebuah desa di Nigeria oleh kelompok bersenjata pada pertengahan April lalu.
Pasca penculikan, tidak diketahui dengan pasti di mana keberadaan serta bagaimana nasib para gadis belia tersebut.
Hingga Senin (5/5), pemimpin kelompok Boko Haram Abubakar Shekau muncul dalam tayangan video. Ia mengaku bertanggungjawab atas penculikan tersebut.
Tanpa menyebutkan di mana keberadaan para gadis tersebut, Shekau menjelaskan bahwa ia akan menjual para gadis. Menurutnya, para gadis tersebut seharusnya menikah dan bukan mengenyam pendidikan ala barat yang mereka sebut sebagai dosa.
[mel]
BERITA TERKAIT: