Instruksi ini disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merespons banjir yang terjadi di sejumlah wilayah beberapa hari ini.
"Sejak kemarin, Bapak Kapolri telah menginstruksikan seluruh jajaran, termasuk dari satuan yang ada di Mabes Polri," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko, Rabu, 5 Maret 2025.
Atas instruksi itu, Trunoyudo memastikan seluruh jajaran kepolisian sudah bergerak langsung ke lapangan melakukan evakuasi, serta menyiapkan hal-hal yang dibutuhkan masyarakat terdampak banjir di posko pengungsian.
"Seluruh jajaran sudah turun, sejak kemarin kami melakukan langkah-langkah mitigasi dan antisipasi tindak lanjut, di antaranya mengevakuasi para korban," kata Trunoyudo.
Seperti diketahui, banjir di sejumlah wilayah Jabodetabek terjadi pada Selasa dini hari sampai dengan sorenya. Salah satu yang terdampak parah terjadi di Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat dengan ketinggian air mencapai 4 meter.
BERITA TERKAIT: