Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polda Jabar: Kecelakaan Kereta di Bandung Terjadi di Rel Tunggal

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Jumat, 05 Januari 2024, 09:33 WIB
Polda Jabar: Kecelakaan Kereta di Bandung Terjadi di Rel Tunggal
Kecelakaan yang melibatkan KA Turangga dengan KA Lokal Bandung Raya di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat/Ist
rmol news logo Polda Jawa Barat memastikan lokasi kecelakaan yang melibatkan KA Turangga dengan KA Lokal Bandung Raya terjadi di jalur tunggal sekitar area Stasiun Cicalengka-Haurpugur di Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Jumat pagi (5/1), tepatnya pukul 06.03 WIB.

"Ini (kecelakaan) terjadi di rel tunggal, memang satu rel tunggal yang ada di area tersebut," kata Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Ibrahim Tompo dalam dalam siaran langsung stasiun televisi nasional.

Dalam video yang diterima redaksi, area sekitar rel adalah persawahan milik warga sekitar.

Dikatakan Ibrahim Tompo, pihaknya juga belum menerima detail lokasi kecelakaan.

"Secara detail belum dapat laporan tapi visual dari dokumentasi yang kita peroleh itu areal yang jauh dari perkampungan dan persawahan," kata Ibrahim.

Oleh sebab itu, petugas TNI-Polri, Basarnas dan warga berjibaku ke lokasi untuk mengevakuasi penumpang kereta.

Kondisi saat ini, alat berat sudah berada di lokasi untuk mengevakuasi gerbong kereta yang terlempar keluar jalur.

Masih dalam video yang beredar, tampak para penumpang berhamburan keluar dari dalam gerbong kereta.

Untuk data sementara, jumlah korban jiwa dalam kecelakaan maut ini ada tiga orang.

Di antaranya, masinis dan asisten masinis KA Lokal Padalarang dan seorang pramugara KA Turangga.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA