Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kerjasama dengan Polisi Jepang, Bareskrim Tetapkan 2 Tersangka Peretasan Kartu Kredit Senilai Rp1,6 Miliar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Rabu, 09 Agustus 2023, 01:39 WIB
Kerjasama dengan Polisi Jepang, Bareskrim Tetapkan 2 Tersangka Peretasan Kartu Kredit Senilai Rp1,6 Miliar
Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri tetapkan DK dan SB sebagai tersangka dalam kasus dugaan peretasan kartu kredit/RMOL
rmol news logo Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri tetapkan DK dan SB sebagai tersangka dalam kasus dugaan peretasan kartu kredit yang digunakan untuk melakukan pembayaran belanja secara elektronik.

Pengungkapan kasus ini merupakan kerja sama Kepolisian Indonesia bersama dengan atase kepolisian Jepang.

Dalam menjalankan modus kejahatannya, pelaku membeli bahan-bahan elektronik secara online di Jepang dengan cara meretas kartu kredit dengan total mencapai Rp1,6 miliar

“Akses ilegal dengan cara meretas kartu kredit yang digunakan oleh para pelaku untuk melakukan pembayaran elektronik di beberapa marketplace di Jepang,” ujar Dirtipidsiber Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar dalam jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (8/8).

Adi Vivid menyebutkan, untuk tersangka DK kini menjalani proses penahanan di Bareskrim Polri. Sedangkan SB menjalani proses di Kepolisian Osaka Jepang.

Kini para tersangka dijerat dengan pasal berlapis mulai Pasal 46 ayat 1, 2, 3 Jo Pasal 30 ayat 1, 2, 3 UU ITE terkait ilegal akses, Pasal 48 ayat 1 Jo Pasal 32 ayat 1 UU ITE, Pasal 51 ayat 1 Jo Pasal 35 UU ITE dan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman pidana di atas 5 tahun penjara.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA