Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kerajaan Soto Nusantara

 OLEH: <a href='https://rmol.id/about/jaya-suprana-5'>JAYA SUPRANA</a>
OLEH: JAYA SUPRANA
  • Rabu, 19 Februari 2020, 14:39 WIB
Kerajaan Soto Nusantara
Kerajaan Soto/Istimewa
DUNIA maya Indonesia memang senantiasa bahkan niscaya penuh kehebohan. Setelah dihebohkan munculnya berbagai “kerajaan” di berbagai pelosok Nusantara, mendadak dunia maya Indonesia dihebohkan oleh proklamasi sebuah kerajaan baru lagi di Lebak Bulus.

Kerajaan Soto Nusantara

Sekelompok warga mendadak mengklaim diri sebagai pendiri “Kerajaan Soto Nusantara”. (Mohon jangan keliru membaca kata Soto sebagai Solo!)

Dengan mengenakan busana beraroma kerajaan dan dikawal pasukan berkuda, bahkan mereka mendeklarasikan ancaman akan menguasai Indonesia. Adalah seorang warga bernama Ubaidillah yang mengklaim dirinya sebagai “Wali Soto” mempunyai ide unik untuk membuka kedai Soto Seger Boyolali Haji Amanah di Jalan Lebak Bulus Raya Nomor 2, Jakarta Selatan dengan cara lebih luar dari luar biasa hingga akhirnya dahsyat viral merajelala di dunia maya.

Anti Imperialisme

Diawali dengan maklumat anti imperialisme kebudayaan di mana produk kuliner asing ganas menjajah persada Nusantara, sang Wali Soto bernama Ubaidillah sesumbar “Saya ingin memberikan fatwa kepada Anda semua. Jangan lupakan pagi-pagi dengan soto. Jangan lupakan siang dengan soto dan malam dengan soto. Jadi, setiap hari harus makan soto! Tujuan saya ada di sini ingin mengangkat harkat dan martabat soto ini setinggi-tingginya sebagaimana kita mengangkat soto sebagai sebuah kekayaaan kebangaan bangsa Indonesia!”.

Setelah membuka kedai kerajaan soto pertama di Lebak Bulus, rencananya pada tahun ini juga akan didirikan sekitar 24 kedai kerajaan soto di berbagai kota.

Semangat Kebanggan Nasional

Saya tidak tahu sejauh mana kebenaran pemberitaan tentang Kerajaan Soto Nusantara. Namun apabila pemberitaan itu bukan hoax, maka sebagai pendiri PERTAMOR (Perhimpunan Pencinta Humor), saya menilai proklamasi Kerajaan Soto Nusantara sebagai suatu bentuk humor kelas langitan yang bahkan berada jauh di atas langit lain-lainnya.

Sebagai warga Indonesia yang menggemari soto, saya menilai proklamasi Kerajaan Soto Nusantara sebagai ungkapan semangat Kebanggaan Nasional yang bangga bukan terhadap kebudayaan asing, namun bangga terhadap mahakarya kebudayaan kuliner mahakarya bangsa Indonesia.

Semangat Kebanggaan Nasional merupakan benteng utama ketahanan nasional demi melawan serangan, apalagi penjajahan kebudayaan asing di Tanah Air Udara Indonesia tercinta! Maka Tim Peneliti MURI sedang terjun ke lapangan untuk meninjau kemungkinan Kerajaan Soto Nusantara menerima anugrah rekor-dunia MURI sebagai Pemrakarsa Kerajaan Soto Pertama di dunia! MERDEKA! rmol news logo article

Penulis adalah warga Indonesia pendiri PERTAMOR dan MURI yang bangga atas kemahakayarayaan kebudayaan Nusantara

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA