Begitu kata Wakil Ketua MPR, E. E. Mangindaan di depan peserta grandfinal Lomba Cerdas Cermat (LCC) 4 Pilar MPR Tahun 2015, di Manado, Sulawesi Utara, Kamis (10/9).
Menurutnya, itu juga yang menjadi semangat yang melatari Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar diselenggarakan. Gelaran ini diharapkan bisa menyegarkan semangat kebangsaan para peserta.
"Dari lomba cerdas cermat telah timbul kembali daya juang," ujarnya.
Ditegaskan politisi Demokrat bahwa nilai-nilai kebangsaan harus disegarkan terus jangan sampai pemahaman dan penghayatan nilai-nilai kebangsaan tidak optimal.
"Bila tidak optimal, kita seperti hidup di awang-awang atau tak mempunyai pijakan," sambungnya.
"Nilai-nilai Empat Pilar harus ditanamkan terus karena jati diri bangsa tidak bisa diukur dengan uang," tandas Mangindaan.
[ian]
BERITA TERKAIT: