Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tim Ekspedisi Rakyat Merdeka Bertemu Jokowi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ruslan-tambak-1'>RUSLAN TAMBAK</a>
LAPORAN: RUSLAN TAMBAK
  • Jumat, 15 November 2013, 07:13 WIB
Tim Ekspedisi Rakyat Merdeka Bertemu Jokowi
Sabar Gorky/rmol
rmol news logo Pagi ini tim Ekspedisi Rakyat Merdeka akan bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo untuk memfinalisasi rencana pendakian Tugu Monas oleh Sabar Gorky, pendaki tunadaksa berkaki satu pada akhir tahun 2013.

Pertemuan ini akan berlangsung pukul 08.30 WIB, di Kantor Balaikota DKI Jakarta di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (15/11).

Pendakian Tugu Monas adalah pemanasan menuju pendakian Cartenz dan Aconcagua, Cartenz merupakan puncak tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 4.884 meter di atas permukaan laut (mdpl), sementara Aconcagua yang terletak di Argentina merupakan gunung tertinggi di benua Amerika dengan ketinggian (6.692 mdpl). Pendakian ini juga didedikasikan untuk memperingati Hari Tunadaksa (3 Desember), Hari Anti Korupsi (9 Desember) dan Hari HAM (10 Desember).

"Sabar Gorky hadir dalam pertemuan nanti. Adapun Gubernur Jokowi menjadi pelindung kegiatan ini," ujar promotor Ekspedisi Rakyat Merdeka, Teguh Santosa sesaat lalu kepada redaksi.

Ekspedisi Rakyat Merdeka adalah ekspedisi yang mendukung pendaki tunadaksa berkaki satu Sabar Gorky mendaki World's Seven Summits. Ia sudah mendaki Elbrus tertinggi di Eropa dan Kilimanjaro tertinggi di Afrika (2011). Tahun lalu Sabar Gorky menempati posisi 4 dunia dalam kompetisi panjat dinding internasional di Prancis. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA