Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mardiana: Keputusan Maju Pilkada Lampung Tengah Karena Masyarakat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Jumat, 09 Agustus 2024, 20:11 WIB
Mardiana: Keputusan Maju Pilkada Lampung Tengah Karena Masyarakat
Langkah Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Tengah Mardiana Musa Ahmad/Ist
rmol news logo Langkah Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Tengah Mardiana Musa Ahmad maju di Pilkada 2024 semata karena memenuhi permintaan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Mardiana saat mebicarakan dinamika politik Lampung Tengah di mana dia berpotensi melawan suaminya sendiri, petahana bupati Musa Ahmad di pilkada nanti.

Kata Mardiana, langkah politiknya itu semata-mata atas desakan masyarakat dan pengurus ormas-ormas sayap Partai Golkar di Lampung Tengah. 

"Desakan-desakan ini muncul, karena melihat perkembangan kepemimpinan Pak Bupati saat ini yang segala keputusan di Kabupaten Lampung Tengah diduga didominasi oleh pihak-pihak tertentu," ujar Mardiana dalam keterangannya, Jumat (9/8). 

Atas desakan tersebut maka pada tanggal 27 Juni 2024 Mardiana telah menyatakan siap untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Bupati Lampung Tengah 2024.

"Saya yakin akan mengembalikan Lampung Tengah menjadi kabupaten yang berwibawa, dengan kepemimpinan yang berakhlak," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA