Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gibran Bukan Ban Serep

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 01 Juni 2024, 13:05 WIB
Gibran Bukan Ban Serep
Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka/Ist
rmol news logo Keberadaan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden tidak bisa dianggap sekadar "ban serep” bagi Prabowo Subianto.

Keberadaan Gibran justru menjadi sinyal kekuatan Prabowo yang memberi ruang politik bagi anak muda.

“Dalam ruang konstitusional, ruang gerak wakil presiden memang sangat terbatas bahkan nihil dari sisi kewenangan membuat kebijakan, tapi Gibran akan cukup lapang secara langkah politik,” kata Chief Political Officer dari Political Strategy Group (PSG), Arief Budiman dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (1/6).

Melihat minimnya ruang kebijakan Wapres, Gibran diyakini akan lebih banyak bergerak di sektor politik.

Bacaan Arief, Gibran akan tetap tampil menjadi figur politik sentral melalui permainan simbolik yang selama ini diperlihatkan.

“Terutama untuk membesarkan sosoknya sebagai tokoh populis di kalangan anak muda, yang memang menjadi kekuatan utamanya. Gibran juga akan selalu tampak seksi di mata parpol untuk Pilpres 2029," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA