Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ketum PSSI: Makan Bergizi Gratis Sejalan Rencana Sepak Bola 2045

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 23 Mei 2024, 19:31 WIB
Ketum PSSI: Makan Bergizi Gratis Sejalan Rencana Sepak Bola 2045
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir/Net
rmol news logo Program makan bergizi gratis gagasan presiden dan wakil presiden terpilih, Prabowo-Gibran mendapat sambutan positif dari Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI), Erick Thohir.

Menurut Erick, program yang sebelumnya bernama makan siang gratis itu akan berdampak signifikan terhadap kesehatan anak-anak Indonesia.

"Saya senang karena sebagai Ketum PSSI, program makan bergizi gratis untuk anak-anak Indonesia sejalan dengan rencana sepak bola Indonesia tahun 2045. Di mana kita bertekad Timnas mampu bersaing di level dunia," kata Erick Thohir, Kamis (23/5).

Erick mengatakan, sepak bola Indonesia membutuhkan anak-anak yang sehat dan tumbuh dengan baik, baik postur tubuh maupun perkembangan otaknya.

Dengan begitu, mereka akan mampu bersaing dengan para pemain papan atas dunia yang mendapat asupan gizi sedari masa kanak-kanak.

"Makanan bergizi ini penting karena kita akan mampu menghasilkan pemain yang punya performa bagus dan kompetitif," jelasnya.

Program makan bergizi gratis ini berubah nama karena dinilai lebih tepat dibanding makan siang gratis. Pasalnya, banyak pelajar sekolah dasar yang sekolah di bawah pukul 12.00 WIB.

Nantinya, makan bergizi gratis dialihkan dari siang ke pagi hari. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA