Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Airlangga: Tadinya Kita Pikir Khofifah dan Mas Emil Mau ke Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Jumat, 17 Mei 2024, 23:42 WIB
Airlangga: Tadinya Kita Pikir Khofifah dan Mas Emil Mau ke Jakarta
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, bersama cagub dan cawagub Jatim 2024, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak/RMOL
rmol news logo Meski sudah memberikan surat rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk bertarung di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2024, Partai Golkar ternyata belum mengeluarkan surat yang sama kepada bacagub dan bacawagub untuk Pilkada Jakarta.

Sambil berkelakar, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyebut, sebetulnya partai beringin menginginkan Khofifah dan Emil bertarung di Jakarta.

"Tadinya kita pikir ini Khofifah sama Mas Emil mau ke Jakarta, makanya saya panggil malam ini. Ternyata tetap di Jawa Timur," ucap Airlangga di rumah dinasnya, Jalan Widya Chandra III, Jakarta Selatan, Jumat malam (17/5).

Disinggung soal PAN dan Gerindra yang melirik Ridwan Kamil untuk Pilkada Jakarta, Airlangga menegaskan bahwa mantan Gubernur Jawa Barat itu diberi tugas untuk Jakarta dan Jabar, namun belum dapat dipastikan wilayah mana.

"Dua. Tugasnya (Ridwan Kamil) dua. Jadi surat tugasnya ada untuk DKJ (Daerah Khusus Jakarta) dan Jawa Barat," jelasnya.

Terkait Pilgub Jakarta, Partai Gerindra telah mengeluarkan nama Rahayu Saraswati dan Budi Djiwandono. Namun Airlangga mengaku sudah punya jagoan untuk Jakarta, yakni Erwin Aksa.

"Nanti kita akan bahas (Pilkada Jakarta). Karena di sini ada yang ganteng juga, namanya Erwin Aksa. Apalagi Ibu Airin juga ada," demikian Airlangga disambut tawa para elite Golkar. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA