Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Prabowo Harus Mundur sebagai Menhan demi Independensi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Selasa, 26 Maret 2024, 07:39 WIB
Prabowo Harus Mundur sebagai Menhan demi Independensi
Prabowo Subianto dan Joko Widodo/Net
rmol news logo Demi menjaga eksistensi dan independensi sebagai pemenang Pilpres, Prabowo Subianto disarankan mundur dari jabatan Menteri Pertahanan (Menhan).

Menurut Direktur Pusat Riset Politik, Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI), Saiful Anam, Prabowo harus sejak dini menjaga marwah sebagai Capres yang independen, bukan di bawah bayang-bayang Joko Widodo.

"Saya kira Prabowo harus mundur dari jabatan sebagai Menhan. Ini sangat penting, untuk menjaga eksistensi dan independensi sebagai Capres," kata Saiful kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (26/3).

Karena, tambah akademisi Universitas Sahid Jakarta itu, jika Prabowo mundur sebagai Menhan, Jokowi tentu tidak memposisikan Prabowo sebagai bawahan, yang bisa seenaknya diatur.

"Akan lebih berwibawa dan memiliki kekuatan yang diperhitungkan oleh Jokowi, jika ketua umum Gerindra itu mengundurkan diri sebagai Menhan," pungkas Saiful.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA