Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Angket Pemilu Diyakini Tidak Akan Terjadi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Kamis, 14 Maret 2024, 18:14 WIB
Angket Pemilu Diyakini Tidak Akan Terjadi
Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus/RMOL
rmol news logo Upaya menggulirkan hak angket pemilu di DPR untuk mengusut dugaan kecurangan Pemilu 2024 tidak akan berjalan mulus.

Hal itu disampaikan anggota Komisi II DPR RI, Guspardi Gaus, dalam acara diskusi dialektika DPR RI, di Ruang Abdul Muis, Gedung Nusantara, Komplek Parlemen, Senayan, Kamis (14/3).

"Menurut pandangan pribadi saya, hak angket insyaAllah tidak akan terjadi atau terwujud," ujar Guspardi.

Politikus senior Partai Amanat Nasional (PAN) ini merasa perjalanan masih panjang sebelum angket pemilu bisa terwujud. Sehingga dirinya meyakini angket pemilu tak akan terwujud.

"Apalagi partai besar menyatakan (angket pemilu) belum diperlukan, ini sesuatu yang menyatakan pendapat saya itu semakin memperkuat memperkokoh pandangan saya terhadap hak angket dan insyaAllah tidak akan terjadi," tutupnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA