Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

MK Hapus Ambang Batas Parlemen, Doli Kurnia: Semangatnya Sama dengan Komisi II DPR

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Sabtu, 02 Maret 2024, 21:23 WIB
MK Hapus Ambang Batas Parlemen, Doli Kurnia: Semangatnya Sama dengan Komisi II DPR
Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia/Net
rmol news logo Komisi II DPR RI memiliki semangat yang sama dengan Mahkamah Konstitusi (MK) untuk mengubah ketentuan ambang batas parlemen atau parliamentary threshold (PT) 4 persen suara sah nasional, sebagaimana diatur UU 7/2017 tentang Pemilu.

Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia menyatakan, pada tahun 2019 Komisi II DPR RI telah mengajukan inisiatif terhadap UU tersebut demi penyempurnaan sistem pemilu.

"Buat saya, apa yang diputuskan oleh MK tersebut sama dengan semangat yang ada di Komisi II DPR RI," kata Doli kepada wartawan, Sabtu (2/3).

Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menyebut bahwa perubahan itu nantinya harus melalui kajian, sehingga penetapan besaran PT memiliki dasar yang baik.

Selain itu, Doli menilai perubahan ambang batas tersebut dapat mengurangi suara terbuang dalam pemilu.

Lagipula, kata Doli, MK menegaskan bahwa perubahan tersebut perlu dilakukan dengan pembuatan undang-undang sebelum Pemilu 2029 dilaksanakan.

Pembuatan undang-undang itu, lanjutnya, juga perlu memasukkan pertimbangan penyederhanaan partai politik.

"Artinya, DPR RI dan pemerintah harus melakukan revisi atau penyempurnaan terhadap UU 7/2017," tandasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA