Alasan AHY sowan, karena ia baru dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu (21/2).
"Saya melaporkan secara langsung kepada Bapak Wapres, memang sudah sempat bertemu tapi memang sepintas saja karena acaranya kan acara pelantikan," kata AHY usai pertemuan tertutup.
Kata AHY, dia juga langsung Presiden Jokowi ke Manado, Sulawesi Utara, sehingga hari ini jadi waktu yang tepat untuk bertemu Wapres Ma'ruf Amin.
"Karena kebetulan Bapak Wapres besok akan melakukan lawatan ke luar negeri, ke New Zealand sehingga rasanya tepat hari ini saya bisa sowan silaturahmi secara langsung," kata AHY.
Dalam pertemuan itu, AHY mendapat wejangan terkait permasalahan mafia tanah yang kerap dihadapi masyarakat di berbagai daerah.
"Beliau tadi juga menyampaikan beberapa pesan, karena saya ingin memohon wejangan sekaligus juga arahan-arahan yang jelas terkait dengan urusan pertanahan agraria dan tata ruang," demikian AHY.
BERITA TERKAIT: