Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Khofifah dan Erick Bisa Wujudkan Kemenangan Prabowo-Gibran Satu Putaran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Senin, 22 Januari 2024, 20:20 WIB
Khofifah dan Erick Bisa Wujudkan Kemenangan Prabowo-Gibran Satu Putaran
Sosok Erick Thohir dan Khofifah Indar Parawansa berada di belakang Prabowo-Gibran saat debat Cawapres, Minggu (21/1)/Net
rmol news logo Merapatnya sosok Erick Thohir dan Khofifah Indar Parawansa diyakini akan mendekatkan kemenangan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran satu putaran.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Budisatrio Djiwandono, masuknya dua tokoh politik tersebut menjadi modal yang besar bagi kemenangan Prabowo-Gibran.

Apalagi, Khofifah memiliki dampak elektoral yang sangat tinggi di Jawa Timur dan kalangan nahdliyin.

"Tentu kami optimis ini akan berdampak masif, tidak hanya di Jawa Timur, tapi di seluruh Indonesia. Mempercepat dan menjadi katalisator dalam perjuangan pemenangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran," ujar Budi, Senin (22/1).

Komandan Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) ini memaparkan, dukungan Khofifah dan Erick juga memberikan semangat bagi seluruh elemen pemenangan Prabowo-Gibran.

"Keselarasan pilihan politik akan memperkuat semangat pendukung, menegaskan bahwa mereka berada di barisan yang sejalan," ujar tandas Budi.

Pada debat Cawapres 2024 pada Minggu (21/1), Khofifah dan Erick tampak berada di barisan pendukung Prabowo-Gibran saat beradu visi dan misi bersama Cawapres lain. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA