Kepastian itu disampaikan Prabowo saat 'Konsolidasi Relawan Prabowo-Gibran Provinsi Bengkulu', di Balai Buntar, Bengkulu, Kamis (11/1).
Menurut Prabowo, lewat hilirisasi sumber daya alam Indonesia akan dikelola di dalam negeri, sehingga memiliki nilai tambah yang bermanfaat bagi masyarakat.
"Saya akan lanjutkan perjuangan Pak Jokowi," katanya.
Tak hanya itu, di hadapan ribuan massa, Prabowo juga menegaskan komitmennya berjuang membela rakyat.
"Walaupun saya diejek, difitnah, dihujat, tapi saudara, rakyat punya hati. Saya hanya ingin berjuang untuk membela rakyat," paparnya.
Selain hilirisasi, bila terpilih menjadi Presiden, Prabowo optimis menghilangkan kemiskinan dan menciptakan kesejahteraan bagi rakyat.
"Saya benar-benar yakin bisa menghilangkan kemiskinan. Negara kita kaya, kita harus jaga dan kita buktikan, begitu Prabowo-Gibran serta Koalisi Indonesia Maju menerima mandat, kita tegakkan kebenaran, keadilan, dan kesejahteraan," tandasnya.
Salah satunya melalui program makan siang dan susu gratis untuk anak-anak Indonesia.
BERITA TERKAIT: